Pengertian Material Komposit
Pengertian Material Komposit – Komposit Adalah sebuah material yang terbuat dari dua bahan atau lebih yang tetap terpisah dan berbeda dalam level makroskopik dan membentuk komponen tunggal. Pada umumnya dalam Komposit terdapat bahan yang disebut “Matriks” dan bahan “Penguat“. Pada umumnya bahan matriks berupa logam, polimer, keramik, karbon. Matriks dalam komposit memiliki fungsi mendistribusikan beban kedalam seluruh material penguat komposit. Sifat matriks biasanya “ulet” atau ductile. Bahan penguat bersifat untuk menahan beban yang diterima oleh material komposit. Sifat bahan penguat biasanya kaku dan tangguh. Bahan penguat yang umumnya digunakan selama ini adalah serat karbon, serat gelas, keramik.